Pembuatan Batik Printing
Plangkan Batik Printing adalah sebuah alat yang menjadi dasar motif untuk proses pembuatan batik printing. Plangkan terbuat dari bingkai kayu dengan kain kasa emulsi sebagai screennya.![]() | ||
Plangkan Batik Printing |
Dalam teknik pembuatan spanduk sablon ataupun brosur sablon juga membutuhkan plankan seperti ini, tapi cenderung ukurannya yang lebih kecil. Jadi bagi yang pernah melihat teknik pembuatan spanduk, atau kaos sablon, akan lebih mudah memahami konsep pembuatan batik printing.
![]() |
Plangkan Batik Printing |
Walaupun sama-sama membutuhkan plangkan, namun jenis kain kasa emulsi yang digunakan sebagai screen untuk plangkan batik dan spanduk jelas sangat jauh berbeda. Kain kasa emulsi yang digunakan untuk plangkan batik mempunyai tingkat kerapatan pori-pori yang lebih padat, sehingga mampu menampilkan motif-motif batik yang kecil secara detail.
- Proses pembuatan plangkan :
- Tentukan dulu motif batik yang akan diproduksi untuk produksi batik printing
- Gambar pola motif batik tersebut di atas kertas kalkir
- Pilih ukuran plankan yang sesuai dengan desain pola motif batik yang akan digunakan
- Cetak film di atas screen plangkan (cetakan plangkan yang pertama ini, akan dijadikan plangkan master)
- Cetak film pada plangkan berikutnya sesuai warna yang akan
digunakan, caranya dengan melakukan copying plangkan master kepada
plangkan warna dan menutup pola berdasarkan warna yang akan digunakan
- Sehingga akan dibutuhkan plangkan sejumlah warna yang akan digunakan
![]() |
Plangkan batik printing |
Plangkan untuk batik printing biasanya berukuran 1,2 meter X 2,5 meter.
Sedangkan ukuran mori yang digunakan untuk batik
printing biasanya berukuran panjang 20 meter.Panjang ini menyesuaikan dengan panjang meja yang digunakan sebagai dasar plangkan.
Semoga Bermanfaat.
Seragam Batik Solo
Kalinggo Batik
Spesialis seragam batik untuk sekolah,perusahaan,club,maupun komunitas lainnya dengan motif dan logo yang anda inginkan.
Kalinggo Batik
Spesialis seragam batik untuk sekolah,perusahaan,club,maupun komunitas lainnya dengan motif dan logo yang anda inginkan.
Jl. Gunung Slamet NO 6 Talang baru,banaran SOLO.
Phone office +62271- 714245
Hp +6281228258897
0 comments :
Post a Comment